top pick

Siap Kembangkan Wisata Kopi, BOPLBF Gaet Apekam Lakukan Studi Banding di Pulau Jawa

Para Petani Kopi Saat melakukan diskusi di Kedai Kopi Mane sebelum melakukan studi banding ke Pulau Jawa, Sabtu (20/3/202). Foto: ist 

 

POSTNTT.COM | LABUAN BAJO - Sebanyak 23 petani kopi yang tergabung dalam Asosiasi Petani Kopi Jahe Manggarai (APEKAM) dan Masyarakat Perlindungan Indikasi Geografis (MPIG) Kopi Arabika Flores Manggarai melakukan studi banding (Benchmarking) ke beberapa wilayah di pulau Jawa yaitu Magelang, Yogyakarta, Banyuwangi, dan Jember dari tanggal 21 - 27 Maret 2021.

Penasihat APEKAM, Romo Tarsisius Syukur menjelaskan Para petani kopi yang berasal Manggarai Barat (Mabar) dan Manggarai Timur (Matim) ini diundang oleh Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BOPLBF) untuk melakukan kegiatan studi banding di beberapa tempat di pulau Jawa.

"Kami ini merupakan gabungan dari berbagai organisasi petani kopi dan jahe yang ada di Manggarai Raya. Kami diundang oleh Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) untuk melaksanakan studi banding di beberapa tempat di Jawa," Ujar Romo Tarsisius saat ditemui di Kedai Kopi Mane di Labuan Bajo, Sabtu (20/3/2021).


Halaman